Peningkatan Identitas Lokal dan Aksebilitas Fasilitas Umum Melalui Program Kerja KKN di Kampung Koto

Authors

  • Dinda Pertiwi Busman Universitas Negeri Padang
  • Widya Dwi Juliyanti
  • Juanda
  • Desiana Febi
  • Afifah

DOI:

https://doi.org/10.24036/manaruko.v2i2.27

Abstract

Pelaksanaan KKN di wilayah Kelurahan Teluk Kabung Tengah RW 02 Kampung Koto mengambil permasalahan yaitu kurangnya pengetahuan masyarakat dan pengunjung mengenai lokasi dari daerah ini. Peningkatan infrastruktur dan penataan wilayah menjadi aspek penting dalam peningkaatan kualitas hidup masyarakat. Artikel ini membahas pembuatan gapura dan plang penunjuk jalan di wilayah Kampung Koto sebagai bagian dari upaya meningkatkan daya tarik daerah dalam sektor pariwisata. Pembangunan gapura dan plang arah jalan dibuat menggunakan bahan ramah lingkungan. Proyek mendorong partisipasi masyarakat untuk memperkuat rasa kesadaran pentingnya infrastruktur perkotaan yang baik. Dengan dilakukannya pengabdian ini diharapkan pembuatan gapura dan plang arah jalan di wilayah Kampung Koto RW 02 Kelurahan Teluk Kabung Tengah memberikan dampak positif bagi kultural wilayah dan meningkatkan citra positif kawasan tersebut serta memberikan wawasan bagi pemerintah dan pihak terkait untuk mengadopsi pendekatan dalam peningkatan infrastruktur wilayah. Dengan demikian, diharapkan wilayah tersebut dapat lebih maju dan berdaya saing dalam menghadapi tantangan masa depan.

Downloads

Published

2023-12-17

How to Cite

Busman, D. P., Juliyanti, W. D., Juanda, Desiana Febi, & Afifah. (2023). Peningkatan Identitas Lokal dan Aksebilitas Fasilitas Umum Melalui Program Kerja KKN di Kampung Koto. Manaruko: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2), 63–72. https://doi.org/10.24036/manaruko.v2i2.27